Desa Mutih Wetan mempunyai beberapa Program Kerja antara lain yaitu:
1. Bidang Keagamaan
- Membangun sarana ibadah di lingkungan balai desa
- Memberikan subsidi untuk kegiatan kegamaan
- Menggalakkan program “Adzan Maghrib Matikan TV ayo mengaji”
2. BIDANG PEMERINTAHAN
- Menciptakan kedisiplinan kerja sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku
- Menjalankan pemerintahan yang transparan dan akuntabel
- Mengerjakan sistem administrasi secara efektif dan efisien
- Menerapkan semua aparatur desa sesuai dengan tupoksinya masing-masing
- Mengadakan koordinasi dan rembug desa demi tercapainya tujuan bersama
- Mengoptimalkan kinerja aparatur desa dan lembaga-lembaga yang ada untuk melayani masyarakat
- Pengadaan seragam untuk semua perangkat dan lembaga
- Membudayakan program 10 S
3. BIDANG KEUANGAN DESA
- Mengelola keuangan desa secara transparan dan akuntabel
- Mengalokasikan keuangan desa berorientasi pada kepentingan masyarakat
- Menciptakan tata kelola keuangan desa yang bersih tanpa korupsi
4. BIDANG PEMBANGUNAN DAN EKONOMI
- Pengadaan fasilitas sarana dan prasarana umum
- Meningkatkan perekonomian masyarakat melalui pinjaman modal UEP (Usaha Ekonomi Produktif)
- Mengikutsertakan warga masyarakat dalam berbagai pelatihan dan ketrampilan
5. BIDANG PERTANIAN
- Mengusulkan subsidi pupuk organik di bidang pertanian
- Mengadakan pertemuan secara periodisasi bagi dharmatirta, kelompok tani, dan petugas ulu- ulu
- Mengikuti penyuluhan dari PPL atau tenaga ahli
6. BIDANG PENDIDIKAN
- Memberikan subsidi kepada lembaga pendidikan formal dan informal
- Memfasilitasi bagi warga yang pendidikannya belum berkualifikasi SLTP/Sederajat dan SLTA/Sederajat untuk mengikuti program penyetaraan
- Mengadakan sosialisasi “Jam Wajib Belajar Masyarakat”
7. BIDANG KESEHATAN DAN LINGKUNGAN
- Menggalakkan program 4M plus
- Menggiatkan kembali program kegiatan Jum’at bersih
- Meningkatkan kegiatan Posyandu
- Menfasilitasi dan mengususlkan pembuatan kartu jaminan kesehatan
- Mengadakan penyuluhan tentang PHBS (Perliaku Hidup Bersih Dan Sehat)
- Pengadaan penghijauan di desa Mutihwetan
8. BIDANG SOSIAL BUDAYA
- Menjalin kerjasama yang baik antar ulama dan umaro’
- Meningkatkan dan melestarikan tradisi dan budaya sebagai wujud kearifan lokal masyarakat desa Mutihwetan
- Mengikuti kegiatan peringatan hari-hari besar nasional
- Memberikan santunan kepada yatama
9. BIDANG PEMUDA DAN OLAHRAGA
- Mengaktifkan kegiatan karang taruna sebagaia wadah organisasi pemuda desa
- Meningkatkan kegiatan pemuda dalam mengembangkan potensinya
- Memperbaiki dan mneingkatkan sarana dan prasarana seluruh fasilitas olahraga
- Mengadakan kegiatan turnamen olahraga dan perlombaan antar warga dan antar desa
- Meningkatkan alokasi dan dana untuk kegiatan karang taruna
10. BIDANG KEAMANAN
- Meningkatkan fungsi anggota hansip sebagai pengendali keamanan dan ketertiban ditingkat desa
- Memberikan tunjangan kepada anggota hansip setiap tahun
- Pengadaan lampu penerangan sepanjang jalan desa dan jalan kampung